Pakde saya yang seorang tentara ternyata mempunyai resep mudah untuk tetap bertenaga sampai usia tua.cukup rutin minum wedang yang terbuat dari tumbuhan sereh.menurut bude,ternyata pakde sudah rutin minum wedang sereh dari usia muda.dari masa sebelum menjadi tentara dan beristri.
Penasaran saya dengan sereh sampai ketika tetangga saya di sarankan minum wedang sereh oleh dokter ketika masa penyembuhan patah tulang.
Hal tersebut juga identik dengan masa kecil saya di kampung tempo doeloe di mana saya di ajari mengobati ayam yang patah kakinya cukup dengan mengikat dengan daun sereh dan ternyata sangat mujarab.
Sereh juga bisa di gunakan di dunia pertanian untuk mengendalikan Opt.biasa di gunakan oleh para petani untuk bahan pembuatan pestisida nabati atau pesnab.
Lalu apakah sereh itu?..
Sereh adalah tumbuhan yang di tanam untuk di gunakan sebagai bumbu dapur,terutama di gunakan pada masakan yang berbahan dari daging-dagingan dan ikan serta pada masakan yang bersantan misalkan empal dan gudeg.
Ternyata selain untuk keperluan bumbu dapur,sereh juga sudah menjadi rahasia umum sangat bagus di gunakan untuk mandi,badan bisa jadi bugar dan tidak lesu.
Apa sajakah kandungan dan kegunaan sereh ...?
Ternyata sereh mengandung banyak banget zat yang berguna bagi tubuh di antaranya adalah,
1. CITRAL.
adalah salah satu zat anti kanker yang bisa membunuh sel-sel kanker,namun tidak mengganggu sel-sel sehat.minum wedang sereh bersifat membantu menurunkan serangan kanker tp tidak menyembuhkan secara permanen.
2. INSOMNIA
Efek menenangkan dari aroma wedang sereh bisa membantu meningkatkan kualitas istirahat dan tidur
3. ANTI INFLAMASI DAN ANTISEPTIK
Sereh bersifat anti inflamasi dan anti septik,sehingga baik untuk
mengobati asam urat,arthirtis,serta radang saluran kemih.
4.ANEMIA.
Serai nengandung zat besi untuk mensintesis hemoglobin sehingga amat baik untuk di konsumsi penderita Anemia.
5. SEREH SEBAGAI MINYAK ANGIN.
Sereh amat baik di jadikan minuman hangat atau wedang,rasa dan aroma khas sereh sangat menyegarkan badan.
Bisa menghilangkan letih,lesu,dan badan terasa kaku.
|| BACA JUGA :
CARA MEMBUAT WEDANG SEREH
Membuat wedang sereh sangat gampang dan sederhana,hanya di perlukan beberapa batang sereh dan sedikit gula batu sebagai bahan pemanis minuman.bahkan sebagian orang cukup hanya dengan seikat sereh saja tanpa tambahan gula sedikitpun.
1. Ambil beberapa batang sereh,buang daun dan akarnya,sisakan bagian daging batangnya saja.
2. Cuci bersih sereh,buang kulit yang tampak kering atau berjamur.
3. Geprek-geprek sereh sampai tampak remuk,agar supaya cepat bercampur dengan air.
4. Rebus dengan air secukupnya,dan angkat ketika air tebusan tinggal setengahnya saja.
5. Minum selagi hangat,agar terasa aromanya dan bisa untuk mengusir dingin.
Demikian,semoga bermanfaat.
mari gabung bersama kami di Aj0QQ*c0M
ReplyDeleteBONUS CASHBACK 0.3% setiap senin
BONUS REFERAL 20% seumur hidup.
Wedang sereh memang bisa bikin badan terasa bugar
ReplyDeleteMantap wedang sereh banyak manfaat buat kesegaran tubuh
ReplyDelete